Kamis, 22 November 2012
rasa tidak puas...
apakah pernah kita merasa cukup dengan apa yang sudah kita miliki, aku rasa hanya sedikit orang yang merasakannya, atau malah tidak ada yang merasakannya.
manusia tidak pernah merasa cukup dengan apa yang telah dimiliki, meskipun itu memang berdampak baik pada kemajuan manusia, namun itu juga telah membawa dampak kehancuran bagi orang lain.
sebut saja, Hitler, dia tidak merasa cukup dengan kemajuan bangsanya saat itu hingga dia menghancurkan semua yang tidak sesuai dengan keinginan hatinya. dia telah menjadi sejarah kelam yang dari masa ke masa diceritakan.
begitupun dengan hal kecil di sekitar kita, ketika melihat orang lain membeli benda baru yang lebih canggih dari milik kita, pasti kita akan menghitung badget keuangan bulan depan dan memasukkan benda itu dalam daftar belanja kita.
hati yang tak pernah puas akan materi di dunia ini, tidak akan membawa banyak dampak yang baik.
namun berbeda dengan ketidakpuasan akan ilmu pengetahuan, setiap detik kita merasa kurang dengan ilmu yang kita miliki,kita akan selalu berusaha untuk mencari dan memuaskan hati dan pikiran kita. hal itu akan membawa kita semakin memahami betapa kecil, bodoh dan hampanya kita akan pengetahuan yang ada di semesta ini. membuat kita semakin rendah diri dan tidak pantas untuk berlaku sombong.
selamat memilih untuk haus akan materi atau pengetahuan.
Minggu, 18 November 2012
kau memotivasiku
Yang dulu mengajari aku banyak hal, pelajaran yang aku petik takkan terganti meski ada segenggam emas menggantikan
Meski bukan milikku, tapi aku penuh syukur dapat menyapamu dan melihatmu.
hal terbesar itulah yang selalu memotivasi ku untuk tumbuh dan berkembang lebih baik.
aku tahu bahwa semua sudah semestinya, tak kurang dan tak lebih.
aku bahagia, mengenalmu dan aku bisa memperbaiki diriku lebih baik.
kau selalu memotivasiku meski tak pernah terucap ucapan apapun darimu.
Langganan:
Postingan (Atom)